Banyak hal yang membuat Suryadinata jatuh cinta dengan Passoni. Ini sepeda sangat spesial. Custom geometri, warna custom, dan pengerjaannya sangat rapi.

“Lihat saja bagian sambungan las-nya,” buka Peddy, sapaan akrabnya. Sengaja Peddy pesan tipe Top Evolution yang merupakan sepeda endurance dari Passoni.

hampir setahun Peddy harus sabar menunggu. Pesan di awal tahun 2014 dan baru dikirim ke toko Sepeda Kita Jakarta akhir 2014. “Saya sabar menunggu karena memang saya rewel memilih warna yang cocok. Saya mau perfect!” tukasnya.

Warna titanium dipadukan dengan warna tembaga dan pink. Fork, handlebar, stem yang berbahan karbon merek Cinelli semuanya dicat custom. Warna pink sengaja hanya dalam bentuk striping agar tidak berebut atensi warna. 

“Saya pilih tembaga dan pink karena warna ini masih matching dengan warna titaniumnya. Juga kaki crank THM Clavicula karbon juga diwarna tembaga di ujungnya!” tunjuk Peddy.

Bahkan, bottle cage karbon merek Cinelli-pun juga dicatnya warna tembaga kombinasi pink. “Saya akui, pihak Passoni sangat sabar dalam melayani order pembelinya. Proses tek-tok pilihan warna itu yang membuat saya terkesan,” ujarnya bangga.

Frame Passoni sendiri sudah sangat indah. Dengan sentuhan warna custom membuatnya jadi lebih spesial. Apalagi dipasangi komponen high end, mampu membuat semua mata dan kepala menoleh! Benar-benar sebuah karya seni yang head turner! (mainsepeda)

Spesifikasi Passoni Top Evolution

Frame : Passoni Top Evolution Titanium

Grupset : Campagnolo 80th years Anniversary

Crank : THM Clavicula carbon 170 mm

Chainring : Extralite 50-34

Wheelset : Lightweight Gipfelstrum Schwarz Edition dan Meilenstein Edition

Bearing bottom bracket : Ceramic Speed

Bearing headset : Ceramic Speed

Pedal : Time Xpro 15 ceramic speed

Sadel : Fabric by airbus

Stem : Cinelli Neo carbon

Handlebar : Cinelli Neo carbon

Kabel : Nokon

Ban : Vittoria Corsa Graphene

Bobot : 6,54 kg

 

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
Tips Setting Rantai Hub Gear dan Lepas Roda Belakang Brompton
Sepeda Turing Custom Berdetail Eksotis
Cyclist Favorit: Habibie Jebolan EJJ Gowes Sampai ke Mekkah
Bintaro Loop: Trek Menantang dan Fasilitas Lengkap
Strive Luncurkan Energy Gel Pertama Buatan Indonesia
Kolom Sehat: Meri, tapi Bukan Anak Bebek