Egan Bernal disebut bakal absen di Giro d’Italia tahun depan. Bernal urung menjalani debut di Giro demi bisa tampil maksimal di Tour de France 2020. Apalagi ia berstatus sebagai juara bertahan di Tour de France. 

Di antara tiga Grand Tour di dunia, Bernal baru menjajal Tour de France. Ia belum pernah turun di Giro d'Italia maupun Vuelta a Espana. Dalam sebuah wawancara awal Desember lalu Bernal sempat mengumbar rencana untuk membalap di Giro 2020.

Pada saat itu, pembalap berusia 22 tahun asal Kolombia tersebut ingin mengawinkan kemenangan di Giro dan Tour de France 2020. “Saya sangat terbuka untuk membalap di Giro, Tour, bahkan Vuelta. Ketiganya adalah balapan yang sangat penting,” ujarnya.

Akan tetapi, menurut laporan salah satu media asal Kolombia, El Tiempo, Bernal akan melewatkan Giro d’Italia tahun depan demi fokus mempertahankan gelar juaranya di Tour de France 2020. 

Mereka menulis, Egan Bernal sudah menetapkan sejumlah balapan untuk musim depan. Climber kelahiran Bogota tersebut akan mengawali tahun dengan berlaga di kejuaraan nasional di Boyaca, Kolombia. 

Bernal juga disebut akan berlaga di Tour Colombia 2020. Selepas itu ia akan terbang ke Eropa untuk mempertahankan gelar juara di Paris-Nice 2020. Setelah itu ia berada di persimpangan antara membalap di Tour de Suisse, atau Criterium Dauphine. 

“Bernal menegaskan bahwa ia tidak akan membalap di Giro d'Italia. Ia akan memfokuskan pelatihan di Kolombia dengan maksud agar tampil prima di Tour de France,” begitu bunyi laporan El Tiempo.(mainsepeda)

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Kolom Sehat: MTB
Cyclist Favorit: Habibie Jebolan EJJ Gowes Sampai ke Mekkah
Tips Merakit Gravel Bike dengan Harga Terjangkau
Inilah Rute Journey To TGX 2024, Jarak Sama COT Bertambah
Barang Bawaan Peserta Journey To TGX 2024 Dikirim ke Trenggalek Gratis
Cervelo P5x Lamborghini, Hanya Ada 25 Biji
Bond Almand, Mahasiswa 20 Tahun yang Pecahkan Rekor Ultra Cycing di Pan-American Highway
1500 EJJ 2024 Update – Hour 31: Semua Peserta Tersisa Diprediksi Capai CP 1 Under COT