Tour de France Harus Digelar Demi Kelangsungan Tim Balap Sepeda

Segera berkompetisi adalah momen yang sangat diharapkan tim-tim balap sepeda dewasa ini. Demi kelangsungan semua orang yang terlibat tim, juga tanggung jawab kepada sponsor, kembali ke lintasan secepat mungkin menjadi hal yang paling dinantikan.

Pandemi coronavirus melumpuhkan nadi olahraga dunia. Hampir seluruh kompetisi olahraga dihentikan. Sejumlah ajang bergengsi di balap sepeda pun sudah terkena imbasnya. Salah satu balapan paling besar, Giro d'Italia yang seharusnya digelar Mei, dipastikan ditunda.

Kini semua seluruh tim berharap pada Tour de France. Ajang balapan paling akbar di dunia tersebut seharusnya dimulai 27 Juni hingga 19 Juli nanti. Hanya saja pandemi coronavirus yang tak kunjung reda membuat masa depan balapan ini pun tanda tanya.

Manajer tim Bersepeda NTT, Doug Ryder menjelaskan pentingnya Tour de France. Menurutnya, seluruh tim WorldTour berharap Tour de France 2020 tetap berlangsung musim panas ini. "Sangat penting bagi kami sebagai tim bahwa Tour tetap digelar tahun ini," ujarnya.

Berbicara pada program Newsday BBC World Service, Ryder mengamini kemungkinan mundurnya jadwal Tour de France 2020. ASO sebagai penyelenggara memang belum memastikan hal ini. Namun santer dikabarkan bahwa Tour de France tahun ini akan dimulai Juli hingga Agustus.

"Kami masih punya harapan balapan ini akan terjadi. Mereka sudah menyampaikan keputusan pada 15 Mei nanti. Jadi mari berharap segera ada kabar baik. Sebab kami juga berharap bisa berlomba di Prancis Juli ini," harap mantan pembalap tim nasional Afrika Selatan itu.

Kantor berita asal Inggris, Reuters mengklaim penyelenggara Tour de France tak akan memilih pembatalan sebagai opsi. Artinya, Tour de France 2020 tetap akan digelar, meski sangat mungkin terjadi perubahan jadwal.

"Sifat krisis global yang tidak dapat diprediksi membuat kita semua terjebak dalam disituasi. Kita semua barus bersabar hingga pengumuman resmidari ASO tentang Tour de France 2020. Fokus saat ini ada pada penundaan sampai nanti di musim panas, bukan pembatalan," sebut sumber Reuters.(mainsepeda)


COMMENTS