Sagan Jadi Pembalap dengan Gaji Tertinggi di Dunia

Peter Sagan (Bora-Hansgrohe) menjadi pembalap WorldTour dengan bayaran tertinggi musim ini. Menurut laporan surat kabar Perancis, L'Equipe, Sagan menerima upah sebesar 5 juta Euro. Namun, laman Cyclingnews meyakini bahwa gaji rider asal Slovakia tersebut menembus angka 5,5 juta Euro.

L'Equipe telah merilis daftar 20 pembalap dengan penghasilan tertinggi di dunia. Sagan memuncaki daftar tersebut di susul Chris Froome di posisi kedua. Froome yang kontraknya akan habis akhir musim 2020, menerima upah 4.5 juta Euro dari Team Ineos.

Tak hanya Froome, Ineos juga menempatkan empat pembalap lainnya dalam daftar sepuluh besar. Geraint Thomas berada di urutan ketiga dengan 3,5 juta Euro. Juara Tour de France 2019, Egan Bernal menempati ranking kelima dengan 2,7 juta Euro.

Dua pembalap Ineos lainnya masuk dalam sepuluh besar adalah Michal Kwiatkowski dan Richard Carapaz. Kwiatkowski menduduki urutan ketujuh dengan 2.5 juta Euro. Carapaz sebagai juara bertahan Giro d'Italia menghuni posisi kesepuluh dengan bayaran 2.1 juta Euro.

L'Equipe menambahkan bahwa tim mapan asal Inggris Raya tersebut mengeluarkan anggaran 45 juta Euro untuk musim 2020. Jumlah tersebut naik hampir 20 juta Euro daripada anggaran 2015. Serta naik tiga kali lipat dari kali pertama tim ini muncul pada 2010.

Wonderkid dari Slovenia Tadej Pogacar menjadi pembalap termuda di antara para penerima bayaran tertinggi di balap sepeda. Rider 21 tahun tersebut menerima bayaran 2 juta Euro dari UAE Team Emirates. Jumlah ini setara dengan yang diperoleh juara Vuelta a Espana, Primoz Roglic (Jumbo-Visma).(mainsepeda)

Daftar Pembalap dengan Gaji Tertinggi di Dunia:

1. Peter Sagan (Bora-Hansgrohe) 5.5 juta Euro

2. Chris Froome (Team Ineos) 4.5 juta Euro

3. Geraint Thomas (Team Ineos) 3.5 juta Euro

4. Vincenzo Nibali (Trek-Segafredo) 3 juta Euro

5. Egan Bernal (Team Ineos) 2.7 juta Euro

6. Fabio Aru (UAE Team Emirates) 2.6 juta Euro

7. Michal Kwiatkowski (Team Ineos) 2.5 juta Euro

8. Julian Alaphilippe (Deceuninck-QuickStep) 2.3 juta Euro

9. Alejandro Valverde (Movistar) 2.2 juta Euro

10. Richard Carapaz (Team Ineos) 2.1 juta Euro

11. Thibaut Pinot (Groupama-FDJ) 2 juta Euro

12. Primoz Roglic (Jumbo-Visma) 2 juta Euro

13. Tadej Pogacar (UAE Team Emirates) 2 juta Euro

14. Nairo Quintana (Arkea-Samsic) 1.9 juta Euro

15. Tom Dumoulin (Jumbo-Visma) 1.8 juta Euro

16. Fernando Gaviria (UAE Team Emirates) 1.8 juta Euro

17. Romain Bardet (Groupama-FDJ) 1.7 juta Euro

18. Greg Van Avermaet (CCC Team) 1.6 juta Euro

19. Elia Viviani (Cofidis) 1.5 juta Euro

20. Miguel Angel Lopez (Astana) 1.5 juta Euro

Foto: Bora-Hansgrohe


COMMENTS