Baru saja menghebohkan dunia sepeda dengan Trek Emonda SLR 2021, produsen sepeda asal Amerika itu "merilis ulang" sepeda aero andalannya: Madone SLR. Untuk model tahun 2021, mereka melakukan update penting tanpa mengubah bentuk keseluruhan. Mereka membuatnya lebih ringan dengan bahan karbon baru, plus mengganti sistem bottom bracket-nya (BB) dengan model T47 termutakhir.
Nama "Madone" merupakan nama paling legendaris bagi Trek untuk arena balap. Hingga awal dekade lalu, ini jenis sepeda andalan mereka untuk segala medan. Pada 2015, nama ini menjadi andalan untuk sepeda aero utama produsen asal Waterloo, Wisconsin, tersebut.
Trek Madone 9 yang kali pertama dirilis 2015 itu begitu populer. Sophisticated dan atraktif, tapi juga ringan untuk sebuah sepeda aero. Pada 2017, model ini berevolusi menjadi Trek Madone SLR. Bentuknya makin aero, fitur "suspensi"-nya (ISOspeed decoupler) bisa disetel tingkat keempukannya.
Namun, Madone SLR itu memang terasa sedikit lebih berat dari Madone 9. Apalagi dengan teknologi disc brake, yang otomatis langsung membuat sepeda overall bisa lebih berat 400 gram atau lebih.
Kini, Trek menuntaskan tantangan bobot itu. Trek Madone SLR edisi 2021 dibuat lebih ringan. Caranya, dengan menggunakan bahan kombinasi karbon terbaru, yang mereka namai OCLV 800 (versi sebelumnya 700). Menurut Trek, bobot frame turun hingga 80 gram berkat racikan karbon baru ini.
Bahan OCLV 800 ini kali pertama diterapkan pada Trek Emonda SLR 2021, sepeda climbing yang baru dirilis bulan lalu.
Sama seperti Emonda terbaru itu, Madone SLR terbaru ini juga menggunakan sistem bottom bracket baru. Sistem T47 ini merupakan threaded design, bukan lagi pressfit seperti sistem lama Trek (BB90). Sehingga bearing-nya lebih terproteksi dan perawatannya jauh lebih mudah. Selain itu, sistem T47 membuat frame baru ini kompatibel dengan crankset yang memiliki spindle (as) 30 mm.
Bagi yang sangat peduli dengan bobot, pengurangan 80 gram mungkin bukanlah angka signifikan. Tapi Trek menjelaskan, bahwa dengan berbagai komponen terbaru, total berat sepeda Trek Madone SLR 2021 bisa turun hingga 450 gram.
Yaitu dengan menggunakan sistem handlebar-stem integrated terbaru, RSL Aeolus. Juga dengan wheelset terbaru dari Bontrager. Komponen-komponen ini sudah dirilis sebelumnya bersama Emonda SLR 2021 bulan lalu.
Dengan update dari Trek ini, maka tim WorldTour Trek-Segafredo bakal punya dua senjata dahsyat baru menjelang lomba-lomba nanti. Yaitu Emonda SLR, sepeda climbing yang makin aero, plus Emonda SLR, sepeda aero yang makin ringan! (mainsepeda)