Untuk para suami yang hobi bersepeda dan mengoleksi sepeda, Anda harus menyaksikan episode kesembilan Podcast Main Sepeda, Rabu (12/10) malam ini. Sebab duo Azrul Ananda dan Johnny Ray akan membagikan tips aman mengoleksi sepeda supaya istri tidak menghalangi gowes.

Sudah menjadi rahasia umum jika cyclist sering memperlakukan sepeda seperti istrinya sendiri. Bahkan, sepeda lebih diperhatikan daripada istri maupun anaknya. Segala hal yang berkaitan sepeda sering menjadi fokus utama. Sepeda rajin dibersihkan dan diletakkan di tempat istimewa.

"Jangankan pergi, saat parkir saja kalau bisa sepedanya selalu dilihat. Dipinggirkan tukang parkir sedikit saja akan langsung dicari. Tapi ketika ditanya di mana istrinya, jawabnya tidak tahu," kelakar Johnny Ray.

Apalagi jika Anda sampai kecanduan koleksi sepeda. Harus putar otak supaya istri tidak tahu sepeda Anda bertambah. Dan yang paling utama, jangan sampai istri tahu berapa harga sepeda itu yang sebenarnya! Oleh sebab itu, mengoleksi sepeda juga ada rumusnya.

Nah, Aza dan Johnny Ray akan membagikan rumus tersebut kepada Anda. Terkait aturan koleksi sepeda dan batasan jumlah koleksi sepeda. Serta trik supaya istri tidak tahu koleksi Anda bertambah.

"Kami di sini sudah mengambil risiko besar untuk Anda. Karena kami di sini akan mengorbankan reputasi kami mengenai sepeda, khususnya di keluarga. Jadi tolong dengarkan baik-baik dan manfaatkan episode hari ini sebaik-baiknya. Sebab kami yang akan menanggung risikonya untuk Anda," kata Aza seraya tertawa.

Penasaran? Nantikan premiere podcast-nya pada Rabu, 12 Agustus 2020, tepat pukul 19.00 WIB. Hanya di kanal YouTube dan Spotify Mainsepeda ya. Jangan lupa nyalakan tombol lonceng agar dapat notifikasinya. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 9

Audionya bisa didengarkan di sini

Populer

Neilson Powless Rusak Skenario Wout van Aert dkk di Dwars door Vlaanderen 2025
Kanker Tak Hentikan Sonny Wahjudi Terus Bersepeda dan Melatih
First Ride Eksklusif - Ketagihan Naik All-new SuperSix Evo di Jerman
Peneliti: Jarak Aman Saat Gowes 10-20 Meter
Grupset Rotor 13-speed Ini Bisa Mengubah Dunia!
Mads Pedersen Pernah Gagal di Sepak Bola dan Bulu Tangkis
Cara Kapolres Rembang Kampanyekan Gaya Hidup Sehat Lewat Gowes
Nibali Ditarget Juara Giro, Porte dan Mollema Leader di Tour de France
Pakai Skinsuit, Cara Paling Instan untuk Cepat
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan