Musim Remco Evenepoel (Deceuninck-QuickStep) diperkirakan berakhir lebih cepat. Pembalap 20 tahun itu mengalami cedera serius setelah jatuh ke jurang di Il Lombardia 2020, Sabtu (15/8) malam. Evenepoel akan diterbangkan ke Belgia Minggu (16/8) untuk menjalani perawatan di sana.
Rider asal Belgia itu tampil gemilang musim ini. Ia telah memenangkan empat balapan. Terakhir, ia menjuarai Tour de Pologne 2020. Sayang, malang tak dapat dihindari saat Evenepoel membalap di Il Lombardia 2020. Ia menabrak dinding batu dan jatuh ke jurang di turunan Muro di Sormano, sekitar 50 kilometer menjelang finis.
Tim Deceuninck-QuickStep mengabarkan jika Evenepoel menderita banyak cedera akibat kecelakaan horor tersebut. "Sayangnya, hasil rontgen menunjukkan tulang panggul yang retak dan paru-paru kanan yang memar, yang membuat Evenepoel harus absen untuk periode mendatang," jelas tim asal Belgia itu.
Deceuninck-QuickStep menambahkan, Evenepoel masih dirawat di rumah sakit Como. Selanjutnya ia akan diterbangkan ke Belgia pada Minggu hari ini. "Informasi lebih lanjut tentang kondisinya dan waktu pemulihan akan dirilis Minggu ini," jelas mereka.
Sementara itu, General Manajer Deceuninck-QuickStep Patrick Lefevere mengungkapkan, cedera parah itu membuat Evenepoel bisa absen hingga akhir musim ini. "Remco mengalami patah tulang di panggul, di mana kepala tulang paha ada di pinggul. Anda tidak perlu pergi ke sekolah untuk memahami bahwa ia tidak akan berlomba lagi musim ini," ucap Lefevere seperti yang dilansir Sporza.
Meski mengalami cedera parah, Evenepoel masih sempat meminta maaf. Selain itu, ia juga berusaha membuat kedua orang tuanya tak khawatir. Caranya, Evenepoel meminta dokter untuk menelepon mereka. Menurut Lefevere, Evenepoel juga bersikeras meninggalkan pesan video untuk rekan satu timnya.
Kecelakaan yang dialami Evenepoel menjadi guncangan dahsyat untuk Deceuninck-QuickStep. Sebelumnya, mereka telah kehilangan Fabio Jakobsen yang mengalami kecelakaan horor di etape pertama Tour de Pologne 2020, 6 Agustus lalu. (mainsepeda)
Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 9
Audionya bisa didengarkan di sini
Foto: Getty Images, Yencer Barona