Hirschi Tinggalkan DSM, Bersatu dengan Pogacar?

Kabar mengejutkan mencuat dari Team DSM. Skuad yang dulu bernama Team Sunweb resmi melepas salah satu pembalap muda terbaiknya, Marc Hirschi. Konon, rider asal Swiss tersebut akan bersatu dengan Tadej Pogacar di UAE Team Emirates.

Kontrak Hirschi bersama tim asal Jerman itu sebenarnya selesai 31 Desember 2021 nanti. Akan tetapi, dalam maklumat di laman resmi DSM pada Selasa (5/1) tengah malam waktu Indonesia, diumumkan bahwa kedua belah pihak memutuskan menyudahinya lebih awal.

"Team DSM telah mencapai kesepakatan dengan Marc Hirschi untuk menghentikan pekerjaan mereka saat ini sebelum tanggal berakhirnya kontrak, yakni 31 Desember 2021. Telah disetujui bahwa kesepakatan akan segera diakhiri dan tidak ada komentar lebih lanjut yang akan dibuat," tulis keterangan resmi tim.

Musim 2020 adalah tahun yang fenomenal untuk Hirschi. Pembalap 22 tahun itu mencatat prestasi hebat. Mulai dari menjuarai Etape 12 di Tour de Frace 2020 dan memenangkan balapan La Flèche Wallonne. Hirschi menjadi runner up di Liège-Bastogne-Liège dan meraih posisi ketiga di kejuaraan dunia road race.

"Team DSM mendoakan yang terbaik bagi Marc Hirschi untuk kelanjutan karirnya, dan mengucapkan terima kasih atas kontribusi Marc Hirschi bagi tim," imbuh tim yang musim ini akan membalap dengan sepeda Scott itu.

Marc Hirschi (kiri) dan Tadej Pogacar di Liège-Bastogne-Liège 2020

Tak ada keterangan tambahan dari Hirschi. Pun dari Fabian Cancellara selaku manajernya. Dalam web pribadi dan akun Instagram resminya, pembalap jebolan tim pengembangan Sunweb itu hanya mengunggah ulang statement Team DSM.

Kurang dari tiga jam setelah resmi keluar dari Team DSM, Hirschi dilaporkan sepakat bergabung dengan UAE Team Emirates. Media asal Belanda Wielerflits mengklaim bahwa Hirschi berkomunikasi intens dengan manajer UAE Team Emirates Mauro Gianetti selama beberapa pekan terakhir.

"Secara finansial, UAE Team Emirates berada dalam posisi yang kuat. Oleh karena itu, persyaratan gaji Hirschi tidak menjadi masalah," tulis mereka.

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari UAE Team Emirates tentang perekrutan Hirschi. Sejauh ini mereka telah menghadirkan empat pembalap baru, yakni Rafal Majka, Matteo Trentin, Ryan Gibbons, dan Juan Ayuso. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 28

Foto: Getty Images


COMMENTS