Rangkaian cek rute KAI Kediri Dholo KOM Challenge 2021 telah dituntaskan pada pekan kemarin. Penyelenggara telah mengantongi rute yang akan dilalui peserta event gowes seru yang akan dilangsungkan pada 10-11 Juli tersebut.

KAI Kediri Dholo KOM Challenge 2021 akan digeber dalam dua etape. Etape pertama bakal menantang peserta menaklukkan medan sepanjang 183,5 kilometer. Start dilakukan di Novotel Samator di Surabaya Timur. Dari sana peloton akan dibawa menuju Jalan A. Yani via Jalan Jemursari.

Kemudian rombongan bergerak ke selatan. Setibanya di Bundaran Waru, peserta akan belok ke kanan memasuki wilayah Taman, Trosobo, Krian, hingga Balongbendo. Lalu bergerak ke Mojokerto dan rehat di pit stop pertama di Kantor Bupati Mojokerto.

Selanjutnya peserta melaju menuju pit stop kedua di Kantor Kecamatan Pare via Jalan Raya Ngoro-Mojowarno. Setelah melahap medan flat dari Surabaya hingga Pare, peserta akan diajak menanjak menuju pit stop ketiga di Gedung Teater dan Museum Gunung Kelud.

Setelah puas nanjak, perjalanan berlanjut menuju garis finis di Kantor Wali Kota Kediri.

Keesokan harinya, seluruh peserta akan berkumpil di tempat yang sama, yakni Kantor Wali Kota Kediri untuk memulai etape kedua. Ini adalah menu utama KAI Kediri Dholo KOM Challenge 2021. Peserta harus nanjak menuju Air Terjun Dholo yang memesona.

Total jaraknya 48 kilometer dengan elevation gain 1.385 meter. Tanjakannya ngeri-ngeri sedap. Selain kelok sembilan yang keren, juga ada tanjakan gigi satu yang harus ditaklukkan para peserta.

Bagi peserta, berikut dua file GPX yang bisa Anda download ke Garmin sebagai panduan rute KAI Kediri Dholo KOM Challenge 2021.

Rute Hari 1

Rute Hari 2

Sementara itu, KAI Kediri Dholo KOM Challenge 2021 akan melombakan lima kategori lomba, yakni Men Elite, Men under 30, Men 31-40, Men 41-50, dan Men 51+. Kemudian Women Elite, Women 31-40, dan Women 41+.

Event ini merupakan gelaran Mainsepeda.com yang di-manage oleh Azrul Ananda School of Suffering (AA SoS) dan DBL Indonesia. Didukung oleh Wdnsdy Bike, SUB Jersey, dan AZA Wear. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 46

Foto: Dika Kawengian (DBL Indonesia)

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Richie Porte Juara Overall, Stefan Kung Rebut Time Trial
Samba Kawal Ganjar Pranowo Sosialisasi Pandemi Covid-19 ke Masyarakat
Pinarello Dogma F, Senjata Anyar Ineos Grenadiers
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Peter Sagan Akhirnya Kalahkan Fernando Gaviria
Ceepo Shadow-R: Lebih Cepat Pakai SideFork
Grupset Rotor 13-speed Ini Bisa Mengubah Dunia!
Ridley Noah Fast + Look 795 Blade RS: Perlawanan Sepeda Aero Eropa
Asian Games 2018: Tiara dan Khoiful Raih Emas dari Cabang Downhill