Bernal Bertahan di Ineos Grenadiers Hingga 2026

| Penulis : 

Masa depan Egan Bernal akhirnya terjawab. Pembalap asal Kolombia itu memutuskan memperpanjang kontrak di Ineos Grenadiers hingga 2026. Kesepakatan anyar ini sekaligus menepis kabar angin yang sempat menyebut Bernal hijrah ke tim Movistar.

Semula, kontrak Bernal berakhir pada 2023. Dua tahun menjelang kontraknya tuntas, beredar kabar jika Bernal pindah ke Movistar. Kala itu Ineos Grenadiers langsung angkat bicara. Mereka memastikan Bernal tidak akan pindah ke tim mana pun.

Tidak sekadar lip service, Ineos Grenadiers membuktikan ucapannya dengan kontrak baru untuk Bernal dengan durasi hingga 2026. Kontrak anyar ini sekaligus menjadi kado ulang tahun Bernal ke-25 pada 13 Januari nanti.

"Meneken kontrak baru ini sangat penting. Sebab saya sangat senang berada di tim ini. Saya sangat bangga dengan tim ini. Ini akan menjadi tahun-tahun terbaik saya dan saya ingin menghabiskan waktu tersebut dengan tim ini," bilang Bernal dalam laman resmi tim.

Bernal akan kembali ke Tour de France pada musim ini. Ia akan bersaing melawan dua pembalap Slovenia, yakni Tadej Pogacar (UAE Team Emirates) dan Primoz Roglic (Jumbo-Visma). Menjuarai Giro d'Italia 2021 membuatnya percaya diri bisa berprestasi di Prancis tahun ini.

"Saya melewatkannya tahun lalu karena Giro. Jadi saya sangat bersemangat tahun ini. Saya ingin kembali ke Tour de France setelah mempersiapkan diri dengan sangat baik. Saya akan berada di sana untuk menikmati balapan," tegasnya. (mainsepeda)

Foto: Ineos Grenadiers

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Cyclist Favorit: Habibie Jebolan EJJ Gowes Sampai ke Mekkah
Kolom Sehat: MTB
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Barang Bawaan Peserta Journey To TGX 2024 Dikirim ke Trenggalek Gratis
Tips Merakit Gravel Bike dengan Harga Terjangkau
Inilah Rute Journey To TGX 2024, Jarak Sama COT Bertambah
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan