Mainsepeda.com dengan bangga mengumumkan Bank Mandiri sebagai tittle partner Sulut KOM Challenge 2022. Selanjutnya event sepeda paling heboh di Sulawesi Utara ini disebut dengan nama 'Mandiri Sulut KOM Challenge 2022'. Gelaran ini akan berlangsung pada 23-24 Juli mendatang.

Bank Mandiri merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sering mendukung kegiatan bersepeda. Baik event outdoor maupun virtual. Tidak hanya itu saja, Bank Mandiri juga memiliki komunitas sepeda yang aktif gowes, yakni Mandiri Cycling Club (MCC). 

Pada tahun ini, Bank Mandiri bergabung dengan Sulut KOM Challenge 2022 sebagai tittle partner. Ini merupakan kolaborasi perdana antara Mainsepeda.com dengan Bank Mandiri.

"Terima kasih kepada Bank Mandiri atas dukungannya terhadap Sulut KOM. Kami bangga dengan partisipasi Bank Mandiri di event ini. Semoga kerja sama ini menjadi awal dari kolaborasi dengan Mainsepeda.com di lain hari," ucap founder Mainsepeda.com, Azrul Ananda.

Mandiri Sulut KOM Challenge 2022 akan membawa peserta keindahan, keramahan, makanan, serta tantangan di Sulawesi Utara. Melalui pelbagai destinasi wisata kondang seperti Benteng Moraya hingga Danau Linow yang spektakuler. Selain itu, peserta juga ditantang untuk menaklukkan tanjakan Tetetana Hill yang luar biasa indah.

Mandiri Sulut KOM Challenge 2022 diharapkan membangkitkan sektor pariwisata di Sulawesi Utara usai terlelap dihantam Pandemi Covid-19. "Mari bersepeda di Sulawesi Utara di Mandiri Sulut KOM Challenge 2022. Anda akan melihat pemandangan pariwisata di Sulawesi Utara yang indah," bilang Gubernur Sulut, Olly Dondokambey.

Kabar baiknya, pendaftaran Mandiri Sulut KOM Challenge 2022 dibuka hingga 10 Juli mendatang. Masih ada kans bagi Anda yang ingin menikmati keindahan alam Sulawesi Utara pada 23-24 Juli nanti. Ada special price khusus nasabah Bank Mandiri yang melakukan pembayaran melalui semua layanan E-Channel Bank Mandiri.

Mandiri Sulut KOM Challenge 2022 dipersembahkan oleh Mainsepeda.com, Bank Mandiri, Pemprov Sulut, dan Manado Cycling Mania. Didukung oleh AZA Activewear, Strive, Pemkot Tomohon, Pemkot Manado, Pemkab Minahasa, dan Pemkab Minahasa Utara sebagai official partner. Serta Disway National Network, ISSI, SUB Jersey, Wdnsdy, Johnny Ray Cycling, dan Manado Post sebagai supporting partner.

Update informasi tentang Mandiri Sulut KOM Challenge 2022 di website dan Instagram Mainsepeda.com. Atau menghubungi Defi (0812-2280-8035). Khusus pendaftar lokal Manado, menghubungi Melisa Sualang (081342887499). (mainsepeda) 

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 96

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Cyclist Favorit: Habibie Jebolan EJJ Gowes Sampai ke Mekkah
Kolom Sehat: MTB
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Tips Merakit Gravel Bike dengan Harga Terjangkau
Barang Bawaan Peserta Journey To TGX 2024 Dikirim ke Trenggalek Gratis
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
Inilah Rute Journey To TGX 2024, Jarak Sama COT Bertambah