Kemenangan Perdana Olav Kooij di Level WorldTour

| Penulis : 


Olav Kooij memperoleh kemenangan pertamanya di ajang WorldTour. Pembalap tim Jumbo-Visma itu memenangi Etape 1 Tour de Pologne 2022 pada Sabtu, 30 Juli 2022. Rider 20 tahun asal Belanda tersebut mengungguli Phil Bauhaus (Bahrain Victorious) dan Jordi Meeus (Israel–Premier Tech) dalam adu sprint di Lublin.

Kooij makin bersinar sejak dipromosikan ke tim senior pada tahun lalu. Ia berhasil menjadi juara overall di ZLM Tour dan Circuit de la Sarthe pada tahun ini. Dua kemenangan itu membuatnya mendapatkan peran untuk tampil di Tour de Pologne 2022.

Ini adalah periode keduanya di Tour de Pologne. Sebelumnya, Kooij juga tampil di Polandia pada tahun lalu. Ia hampir memenangi Etape 3 di Rzeszów. Hanya saja, Kooij gagal menang setelah dikalahkan rider asal Kolombia, Fernando Gaviria (UAE Team Emirates).

Kegagalan tersebut terbayar lunas pada tahun ini. Kooij menuntaskan tahapan pembuka Tour de Pologne 2022 dengan sempurna. Ia menyelesaikan lomba sejauh 218,8 kilometer dengan catatan waktu 5 jam 18 menit 1 detik. Bauhaus yang memenangi Etape 1 pada tahun lalu, dipaksa finis kedua.

"Rasanya selalu menyenangkan ketika Anda finis pertama. Tahun lalu, saya hampir memenangkan satu etape dalam balapan ini, tetapi saya hanya finis kedua. Rasanya sangat bagus karena saya akhirnya mendapatkan kemenangan itu pada tahun ini," ucap Kooij bangga.

Etape 1 Tour de Pologne 2022 adalah tahapan flat yang start dari Kielce ke Lublin. Panjang rutenya 218,8 kilometer. Kemenangan Kooij tidak lepas dari kontribusi rekan setimnya di Jumbo-Visma, Mike Teunissen. Ia mengantarkan Kooij untuk bersaing dalam adu sprint di kilometer terakhir.

"Ini adalah kemenangan pertama saya dalam ajang WorldTour. Bonusnya adalah sata akan mengenakan jersey pemimpin. Saya datang ke Polandia untuk mendapatkan setidaknya satu kemenangan etape. Sungguh hal yang luar biasa karena kami berhasil melakukannya di tahap pembuka," ujarnya.

Selanjutnya, Etape 2 akan menempuh rute sepanjang 205,6 kilometer. Ini adalah tahapan terpanjang kedua di Tour de Pologne tahun ini. Peloton akan berangkat dari Chełm. Finisnya di Zamosc. Seperti etape pembuka, tahapan ini juga didominasi rute flat. (mainsepeda).

Hasil Etape 1 Tour de Pologne 2022 (Top Ten)
1. Olav Kooij (Belanda), Jumbo–Visma 5 jam 18 menit 1 detik
2. Phil Bauhaus (Jerman), Bahrain Victorious +0
3. Jordi Meeus (Belgia), Israel–Premier Tech +0
4. Mike Teunissen (Belanda), Trek–Segafredo +0
5. Juan Sebastián Molano (Kolombia), UAE Team Emirates +0
6. Max Kanter (Jerman), Movistar +0
7. Kaden Groves (Australia), BikeExchange–Jayco +0
8. Mark Cavendish (Wales), Quick-Step Alpha Vinyl +0
9. Arnaud Démare (Prancis), Groupama–FDJ +0
10. Tobias Bayer (Austria), Alpecin–Deceuninck +0

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 101

Foto: Getty Images, Cor Vos

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Tips Merakit Gravel Bike dengan Harga Terjangkau
1500 EJJ 2024 Update – Hour 31: Semua Peserta Tersisa Diprediksi Capai CP 1 Under COT
Inilah Rute Journey To TGX 2024, Jarak Sama COT Bertambah
Cervelo P5x Lamborghini, Hanya Ada 25 Biji
Sepeda Aero Merek Java Ini Bisa Dilipat
SRAM Force eTap AXS: Sedikit Lebih Berat, Jauh Lebih Murah
Shimano GRX, Grupset Khusus untuk Gravel Bike
Kapolri Berharap Ayu Meraih Prestasi Lebih Tinggi