Bauhaus Kalahkan Démare di Rzeszow


Phil Bauhaus (Bahrain Victorious) berhasil memperoleh kemenangan keduanya musim ini. Pembalap asal Jerman itu finis pertama di Etape 5 Tour de Pologne 2022 pada Rabu, 3 Agustus 2022. Sementara Sergio Higuita belum terkejar dalam klasemen overall. Pembalap Bora-Hansgrohe itu masih bertahan di puncak General Classification (GC).

Tahapan ini membawa para pembalap melewati medan berbukit. Pembalap melaju dari Lancut menuju Rzeszow. Panjang rutenya 178,1 kilometer. Ada dua tanjakan Kategori 3 yang harus dilahap pembalap, yakni di Dynow dan Rzeszow.

Dipimpin oleh Sean Quinn (EF Education-EasyPost), sebanyak delapan pembalap melakukan breakaway sejak sepuluh kilometer setelah start. Kedelapan pembalap ini mendominasi balapan sepanjang etape. Seluruh pembalap breakaway baru tertangkap peloton di sisa 3,2 kilometer.

Balapan pun berakhir dengan adu sprint. Bauhaus menjadi yang tercepat. Ia menuntaskan tahapan ini dengan catatan waktu 4 jam 16 menit 19 detik. Pembalap Bahrain tim Victorious tersebut mengungguli Arnaud Démare (Groupama-FDJ) dan Nikias Arndt (Team DSM).

Ini adalah kemenangan kedua Bauhaus pada musim ini. Sebelumnya, Bauhaus berhasil merebut podium di Etepe 7 Tirreno-Adriatico Sekaligus kemenangan kedua selama berpartisipasi di Tour de Pologne. Sebelumnya, ia finis pertama di Etape pembuka Tour de Pologne 2022.

"Saya memiliki Jonny (Jonathan Milan.red) untuk memimpin di kilometer akhir dan saya sangat senang bisa memenangkannya," ungkap Bauhaus seusai lomba.

Sementara itu, Higuita masih belum tersentuh di puncak GC. Pembalap asal Kolombia itu berhasil bertahan di puncak meski sempat mengalami kecelakaan di etape sebelumnya. Tapi posisinya  masih belum aman. Ia cuma terpaut empat detik dari Pello Bilbao (Bahrain Victorious) yang berada di posisi kedua.

Selanjutnya, Etape 6 akan menyajikan balapan Individual Time Trial (ITT) di lintasan sepanjang 11,8 kilometer. Para pembalap melaju dari Nowy Targ menuju Wierch Rusinski. (mainsepeda)

Hasil Etape 5 Tour de Pologne 2022 (Top Ten)
1. Phil Bauhaus (Jerman), Bahrain Victorious 4 jam 16 menit 19 detik
2. Arnaud Démare (Prancis), Groupama-FDJ +0
3. Nikias Arndt (Jerman), Team DSM +0
4. Max Kanter (Jerman), Movistar +0
5. Edward Theuns (Belgia), Trek-Segafredo +0
6. Jonathan Milan (Italia), Bahrain Victorious +0
7. Hugo Page (Prancis), Intermarché-Wanty-Gobert Matériaux +0
8. Ryan Mullen (Irlandia), Bora-Hansgrohe +0
9. Jacopo Guarnieri (Italia), Groupama-FDJ +0
10. Patryk Stosz (Polandia), Tim Nasional Polandia +0

General Classification usai 5 etape dari 7 etape (Top Ten)
1. Sergio Higuita (Kolombia), Bora-Hansgrohe 24 jam 9 menit 5 detik
2. Pello Bilbao (Spanyol), Bahrain Victorious +4
3. Quinten Hermans (Belgia), Intermarché-Wanty-Gobert Matériaux +6
4. Diego Ulissi (Italia), UAE Team Emirates +10
5. Matteo Sobrero (Italia), BikeExchange-Jayco +10
6. Richard Carapaz (Ekuador), Ineos Grenadiers +10
7. Ethan Hayter (Inggris), Ineos Grenadiers +10
8. Quentin Pacher (Prancis), Groupama-FDJ +10
9. Lucas Hamilton (Australia), BikeExchange-Jayco +10
10. Steff Cras (Belgia), Lotto Soudal +10

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 102

Foto: Sprint Cycling Agency, Getty Images


COMMENTS