Comeback Egan Bernal (Ineos Grenadiers) di balapan profesional berakhir lebih cepat. Pembalap asal Kolombia itu memutuskan pulang kampung setelah menyelesaikan empat balapan dalam satu bulan. Rencananya, Bernal akan naik ke meja operasi lagi dalam waktu dekat.

Perjalanan Bernal pada musim ini sangat berantakan menyusul kecelakaan pada Januari 2022. Membuatnya harus menepi dari lintasan balap sepeda selama kurang lebih delapan bulan. Bernal baru balapan lagi pada pertengahan Agustus di ajang Tour of Denmark 2022.

Selang beberapa hari, ia terbang ke Jerman untuk ambil bagian di Deutschland Tour. Pembalap 25 tahun ini mengikuti dua lomba pada September, yakni Giro della Toscana dan Coppa Sabatini. Bernal sempat dikabarkan akan tampil di CRO Race di Kroasia dan Il Lombardia 2022. Namun rencana ini urung terlaksana.

Media kondang asal Italia, La Gazzetta dello Sport melaporkan, Bernal akan kembali ke Kolombia untuk menjalani operasi lutut. Operasi ini adalah bagian dari persiapan Bernal menuju musim 2023 nanti. Ia tak ingin terus terpuruk. Bernal mau tampil lebih kuat pada musim depan.

Bernal harus lebih tangguh musim depan. Sebab ia adalah tumpuan utama Ineos Grenadiers. Tim kaya raya asal Inggris itu kehilangan dua climber tangguh pada musim depan. Richard Carapaz akan menjadi leader baru di tim EF Education–EasyPost. Sementara Adam Yates membelot ke UAE Team Emirates. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 108

Foto: Twitter @Eganbernal

Populer

Neilson Powless Rusak Skenario Wout van Aert dkk di Dwars door Vlaanderen 2025
Posto Pedrão, Tanjakan Paling Populer di Brasilia
Giro d'Italia 2024 Etape 4: Giliran Pembalap Tuan Rumah Rebut Panggung Giro
Kediri Dholo KOM: 10 Rekomendasi Kuliner Kediri Versi Warlok Ivo Ananda, Cobain Yuk!
Tua-tua Keladi, Primoz Roglic Rebut Juara Volta di Catalunya 2025
Bintaro Loop: Trek Menantang dan Fasilitas Lengkap
Kolom Sehat: Meri, tapi Bukan Anak Bebek
Kalender Mainsepeda 2025: Dibuka EJJ, Trilogy Telah Menanti
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
Kolom Sehat: Hari Apes Nggak Ada di Kalender