Yohanes Rudyanto (kiri) dan Miftah Mahadika Khrisna mendapatkan penalti waktu di East Java Journey 2023

Setelah memantau perkembangan peserta, mempertimbangkan bahwa ini adalah event pertama, dan adanya kendala cuaca menjelang Check Point pertama di Madiun pada pukul 21.00 WIB, maka kami memutuskan untuk tetap mengizinkan peserta Miftah Mahadika Khrisna (No. 114) dan Yohanes Rudyanto (No. 205) untuk terus melanjutkan perjalanannya di East Java Journey 2023.


Yohanes Rudyanto ketika tiba di check point pertama di Kota Madiun, Selasa (14/3) malam

Dengan catatan, selisih waktu keterlambatan menuju Check Point dijadikan penalti waktu. Dengan demikian, untuk setiap Check Point selanjutnya, peserta harus bisa mencapai tujuan sekian menit sebelum COT, sesuai dengan penalti masing-masing. Dan itu berlanjut sampai garis finis di Surabaya hari Minggu, 19 Maret mendatang.

Miftah kena penalti 8 menit. Masuk Check Point pertama 21:07:53 WIB.

Yohanes kena penalti 20 menit. Masuk Check Point pertama 21:20:12 WIB.

Azrul Ananda

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Taiwan KOM 2024 Dihentikan Karena Badai
UCI Larang Penggunaan Warna Jersey Pimpinan Klasifikasi GrandTour
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Weight Weenie Build: Wdnsdy AJ62 "NAKED" ini hanya 5,6 kilogram!
Preview Taiwan KOM 2024: Diwarnai Pembalap Elite Dunia
Kolom Sehat: Taiwan KOM 2024
Kolom Sehat: Nasib Tour de France di Inggris
Kolom Sehat: Bucin