Pembalap Australia Kaden Groves (Alpecin–Deceuninck) mengulang pencapaiannya di Volta a Catalunya musim lalu. Groves finis pertama dalam etape 4 Volta a Catalunya 2023 pada Kamis (23/3) malam waktu Indonesia. Ia mengungguli Bryan Coquard (Cofidis) dan Corbin Strong (Israel–Premier Tech).

Tahapan ini menempuh rute sepanjang 188,2 km. Para pembalap melaju dari Llivia dan finis di Sabadell. Meski memiliki tiga tanjakan di tengah perlombaan, tetapi bagian akhirnya memungkinkan para sprinter beradu cepat untuk mencapai garis finis.

Serangkaian serangan terjadi sejak awal etape. Termasuk gerakan dari enam pembalap yang kuat. Termasuk Geoffrey Bouchard (AG2R Citroen) dan David De La Cruz (Astana Qazaqstan). Tetapi aksi mereka tak bertahan lama. Sebab dengan cepat ditangkap rombongan besar.

Kemudian lima pembalap mencoba melakukan breakaway di 150 km menjelang finis. Mereka adalah Christopher Juul-Jensen (Jayco-AlUla), Torstein Traeen (Uno-X), Roger Adria (Kern Pharma), Nans Peters (AG2R Citroen), serta David De La Cruz (Astana Qazaqstan).

Kelompok tersebut menguasai balapan di sepanjang hari. Keseluruhan pembalap breakaway ini baru tertangkap di sisa empat kilometer. Kemudian masing-masing tim mulai mempersiapkan kereta cepatnya. Untuk bermanuver di kilometer pemungkas.

Hasilnya, Kaden Groves berhasil menjadi pembalap pertama yang mencapai garis finis. Ia menuntaskan etape ini dengan catatan waktu 4 jam 19 menit 37 detik. Coquard dan Strong finis kedua dan ketiga. "Ini merupakan tahun yang sulit. Tetapi mendapatkan kemenangan adalah perasaan yang luar biasa," katanya.

Hasil Etape 4 tidak mengubah struktur pembalap di sepuluh besar General Classification (GC). Primoz Roglic (Jumbo-Visma) masih aman di puncak. Ia dibayangi oleh Remco Evenepoel (Soudal-QuickStep).

Selanjutnya, Etape 5 akan membawa pembalap melaju dari Tortosa menuju Lo Port. Panjang rutenya 176,6 km. Para pembalap harus menaklukkan Mirador del Portell untuk mencapai garis finis. Ini merupakan tanjakan Hors Categorie (HC). Panjangnya 8,6 km dengan gradien maksimal 9,8 persen. (mainsepeda)

Hasil Etape 4 Volta a Catalunya 2023 (Top Ten)
1. Kaden Groves (Australia), Alpecin–Deceuninck 4 jam 19 menit 37 detik
2. Bryan Coquard (Prancis), Cofidis +0
3. Corbin Strong (Selandia Baru), Israel–Premier Tech +0
4. Ide Schelling (Belanda), Bora–Hansgrohe +0
5. Clement Venturini (Prancis), AG2R Citroen +0
6. Frederik Wandahl (Denmark), Bora–Hansgrohe     +0
7. Jon Aberasturi (Spanyol), Trek–Segafredo     +0
8. Milan Menten (Belgia), Lotto–Dstny +0
9. Arne Marit (Belgia), Intermarché–Circus–Wanty +0
10. Simone Velasco (Italia), Astana Qazaqstan +0

General Classification usai 4 etape dari 7 etape (Top Ten)
1. Primoz Roglic (Slovenia), Jumbo–Visma 17 jam 1 menit 54 detik
2. Remco Evenepoel (Belgia), Soudal-QuickStep +0
3. Giulio Ciccone (Italia), Trek–Segafredo +19
4. Mikel Landa (Spanyol), Bahrain Victorious +44
5. Joao Almeida (Portugal), UAE Team Emirates +44
6. Jai Hindley (Australia), Bora–Hansgrohe +48
7. Michael Woods (Kanada), Israel–Premier Tech     +48
8. Esteban Chaves (Kolombia), EF Education–EasyPost +48
9. Cian Uijtdebroeks (Belgia), Bora–Hansgrohe +58
10. Marc Soler (Spanyol), UAE Team Emirates +1:12

Podcast Mainsepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 128

Foto: Getty Images

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Kolom Sehat: Anti Social-Social Ride
Alur Pendaftaran Cyclist Internasional Mainsepeda EJJ 2025
Cyclist Favorit: Habibie Jebolan EJJ Gowes Sampai ke Mekkah
Kolom Sehat: MTB
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Barang Bawaan Peserta Journey To TGX 2024 Dikirim ke Trenggalek Gratis
Inilah Rute Journey To TGX 2024, Jarak Sama COT Bertambah
Tips Merakit Gravel Bike dengan Harga Terjangkau
Cervelo P5x Lamborghini, Hanya Ada 25 Biji