Meninggalnya Gino Mader masih membekas di benak para pembalap. Terlebih rekan setim Gino di Bahrain Victorious. Apalagi semasa hidupnya, Gino memang termasuk pembalap yang peduli terhadap sejumlah hal, termasuk isu lingkungan.
Hal positif yang ditinggalkan Gino Mader itu coba diteruskan oleh rekan setim Gino di tim Bahrain Victorious, Pello Bilbao. Bilbao yang turun di Tour de France 2023 punya cara unik mengingat sekaligus meneruskan semangat positif Gino Mader.
Bilbao berinisiatif mengumpulkan dana yang akan disumbangkan ke badan amal Basoak SOS (BaSOS). Lembaga itu bergerak di bidang lingkungan.
Cara untuk pengumpulan dana yang dilakukan Bilbao terbilang cukup unik dan kreatif. Bilbao akan mendonasikan uangnya dari jumlah pembalap yang ia salip di Tour de France 2023. Ia menyumbang 1 euro atau setara Rp 16 ribu untuk setiap menyalip satu pembalap di Tour de France 2023.
Misalnya di etape 1, pembalap berusia 33 tahun itu finis di urutan ke-40 dari 175 pembalap. Artinya ia harus berdonasi 135 euro atau Rp 2,2 juta. Di etape 2, Bilbao berhasil finis di urutan kelima. Ia mengungguli 169 pembalap lainnya. Artinya Bilbao akan mendonasikan 169 euro atau Rp 2,7 juta.
Jumlah donasi akan terus bertambah seiring dengan perjalanan Bilbao di Tour de France. Uang donasi itu akan digunakan BaSOS untuk penanaman pohon kembali di hutan yang terdeforestasi. Lahan deforestasi adalah hutan yang sudah gundul akibat pengalihfungsian, baik untuk pertanian, perkebunan, bahkan area wisata.
Penggalangan dana yang dilakukan Bilbao mengikuti jejak semasa hidup Gino Mader. Gino yang meninggal akibat kecelakaan di Tour de Suisse 2023 memang dikenal sebagai pribadi yang sangat peduli terhadap lingkungan.
Gino mendukung proyek penghijauan di Afrika dengan menyumbangkan 1 euro untuk setiap pembalap yang ia kalahkan di Vuelta Espana tahun lalu. Inilah yang membuat Bilbao melakukan kampanye serupa di Tour de France tahun ini. "Ini untuk mengenang Gino Mader," kata Bilbao.
Bilbao juga membuka kesempatan pada penggemar balap sepeda melakukan hal serupa. Ia akan memberikan jersey yang dipakainya di Tour de France pada penggemar balap sepeda yang ikut berdonasi di BaSOS.
"Setiap yang berdonasi lebih dari 50 euro akan bisa mengikuti undian. Bantuan apapun dari Anda sangat penting dan dapat menciptakan perubahan besar,” tegasnya.
Bilbao berharap ia dan timnya Bahrain-Victorious dapat menghormati mendiang Gino Mader lewat kemenangan di Tour de France. Bilbao adalah salah satu orang yang paling terpukul dengan kepergian Mader karena kedekatannya dengan pembalap asal Swiss itu.
“Tentu balapan kali ini rasanya sangat sulit bagi saya setelah semua yang terjadi. Saya pikir saya tidak akan bisa mengikuti Tour dalam kondisi terbaik. Saya akan berupaya bekerja keras untuk menghormati Gino Mader,” ungkap Bilbao.(mainsepeda)