Dennis Tanpa Lawan, Simon Yates Masih Merah, Quintana Melorot

Etape 16, etape time trial Vuelta a Espana 2018, menghasilkan dua ending yang sudah diduga. Pertama, di etape sejauh 32 km menuju Torrelavega itu, Rohan Dennis (BMC) terbukti tanpa lawan dalam hal melawan stop watch. Pembalap Australia itu kembali meraih kemenangan, seperti saat etape pembuka, 25 Agustus lalu.

Kedua, seperti yang diperkirakan banyak pihak, urutan general classification (GC) kembali teracak. Simon Yates (Mitchelton-Scott) memang masih bertahan di puncak, setelah tampil solid dan finis di urutan 13 TT. Tapi pergeseran penting terjadi di belakangnya.

Rohan Dennis (BMC) menjadi yang tercepat dalam adu time trial di Etape 16 Vuelta a Espana.

Steven Kruijswijk (LottoNL-Jumbo) tampil mengagumkan, finis di urutan empat TT. Alhasil, Pembalap Belanda itu pun melonjak di klasemen GC, ke urutan tiga, hanya 52 detik di belakang Yates.

Kruijswijk menggeser Nairo Quintana (Movistar), yang melorot ke urutan empat, tapi sudah 1 menit dan 15 detik di belakang Yates.

Dengan hasil ini, mungkin Movistar sudah harus memikirkan strategi menghadapi lima etape yang tersisa, yang terdiri atas tiga etape gunung dan dua etape datar.

Nairo Quintana (Movistar) melorot ke peringkat empat klasemen general classification setelah digeser oleh Steven Kruijswijk (LottoNL-Jumbo).

Walau Quintana memasuki La Vuelta sebagai kapten utama, Movistar kini mungkin harus mengalihkan prioritas ke Alejandro Valverde. Pembalap senior Spanyol itu tampil baik di TT, dan berada di urutan dua GC, hanya 33 detik di belakang Yates.

Mungkin, akan terlalu berisiko bila Movistar masih mengutamakan Quintana dengan hanya tiga etape tanjakan tersisa. Apalagi, etape tanjakan berikutnya langsung menyusul pada Rabu ini, 12 September.

Quintana mau tidak mau harus tampil agresif di Etape 17 ini, di tanjakan menuju Balcon de Bizkaia. Kalau tidak, fokus Movistar akan 100 persen untuk menolong Valverde!

Sementara itu, Rohan Dennis sang juara etape langsung menyatakan tidak akan melanjutkan kiprahnya di La Vuelta. Dia akan langsung pulang, mempersiapkan diri menghadapi kejuaraan dunia di Innsbruck, Austria. Memang, even itu dijadwalkan berlangsung tidak lama setelah La Vuelta. Tepatnya 22-30 September nanti.

“Saya akan pulang sekarang, bersiap menghadapi team dan individual time trial di Worlds,” katanya begitu dinyatakan juara.      

Dennis memang akan tampil dua kali di ajang itu. Di ajang team time trial membela BMC, juga di ajang individual time trial membela negaranya, Australia. Dan dia punya kans besar jadi juara dunia di kedua ajang tersebut! (mainsepeda)

Hasil Etape 16 Vuelta a Espana 2018 (Top Ten)

1. Rohan Dennis (Australia) BMC Racing Team 0:37:57

2. Joey Rosskopf (Amerika Serikat) BMC Racing Team 0:00:50

3. Jonathan Castroviejo (Spanyol) Team Sky

4. Steven Kruijswijk (Belanda) LottoNL-Jumbo 0:00:41

5. Michal Kwiatkowski (Polandia) Team Sky 0:00:51

6. Enric Mas (Spanyol) Quick-Step Floors 0:01:03

7. Nelson Oliveira (Portugal) Movistar Team 0:01:05

8. Laurens De Plus (Belgia) Quick-Step Floors 0:01:07

9. Simon Geschke (Jerman) Team Sunweb 0:01:10

10. Kasper Asgreen (Denmark) Quick-Step Floors

General Classification usai 16 dari 21 Etape

1. Simon Yates (Inggris) Mitchelton-Scott 64:52:58

2. Alejandro Valverde (Spanyol) Movistar Team 0:00:33

3. Steven Kruijswijk (Belanda) LottoNL-Jumbo 0:00:52

4. Nairo Quintana (Kolombia) Movistar Team 0:01:15

5. Enric Mas (Spanyol) Quick-Step Floors 0:01:30

6. Miguel Angel Lopez (Kolombia) Astana Pro Team 0:01:34

7. Thibaut Pinot (Prancis) Groupama-FDJ 0:02:53

8. Ion Izagirre (Spanyol) Bahrain-Merida 0:03:04

9. Rigoberto Uran (Kolombia) EF Education First-Drapac 0:03:15

10. Tony Gallopin (Prancis) AG2R La Mondiale 0:04:43

Foto : Gettyimages

 


COMMENTS