600 EJJ 2024 Update - Hour 13: Eko Febianto dan Candra Wahyudi Jadi yang Pertama Sampai di CP 1

Eko Febianto dan Candra Wahyudi paling awal tiba di check point (CP) 1, Istana Gebang, Blitar, Jumat, 1 Maret 2024. Eko tiba tepat pukul 15.49 WIB. Sementara Candra sampai pukul 15.50. Dua peserta East Java Journey 2024 kategori 600 km itu masuk CP 1 bersamaan. Beda waktu karena proses scan QR code.

Eko dan Candra gowes beriringan sejak melintasi Tanjakan Tirtowening. Sampai pukul 18.00 WIB, berdasarkan live tracker yang bisa diakses di mainsepeda.com, keduanya berada di titik Km 270. 

Margin jarak yang dibuat Eko dan Candra pun jauh dengan peserta lain. Para peserta 600 Km yang lain beristirahat di CP 1. Ada juga yang baru tancap gas menuju Tulungagung. Misalnya, Azrul Ananda, Ivo Ananda, William, Joko Sumalis, dan Alfa Mahesa. Mereka berada di Km 242, saat artikel ini ditulis.

Sosok Eko Febianto saat memasuki CP 1 di Istana Gebang, Blitar

Baca Juga: "Harakiri" di Hari Keempat, JB Rebut Posisi Kedua dari Eko Budi di Klasemen 40 and Up 1500 EJJ 2024

Peserta yang telah di CP 1 dipastikan telah melewati tantangan pertama. Yakni Tanjakan Tirtowening dan Tanjakan Watu Pecah. Masih ada Bukit Selomangkleng, Bendungan Tugu, Parang Hill, hingga Bendungan Semantuk. 

Peserta kelompok belakang kategori 600 Km masih terus bergerak menuju CP 1. Di antaranya Achmad Fuadi, Hartono, hingga Ariwandi Hamid. Mereka harus sampai di Istana Gebang, Blitar, sebelum 23.59 WIB. Cut off time dari CP 1. 

East Java Journey adalah event ultra cycling yang diselenggarakan Mainsepeda. Kategori 1.500 Km bersifat kompetitif. Sedangkan kategori 600 km yang start pada 1 Maret bersifat non kompetitif. Seluruh peserta baik kategori 1500 km maupun 600 km harus finis sebelum COT pada Minggu 3 Maret 2023 pukul 21.00 WIB untuk mendapatkan trofi. (Mainsepeda)


COMMENTS