Race Around Java: Keliling Jawa 3.000 Km, Total Nanjak 30.000 Meter

Cyclist yang gemar bersepeda jarak jauh kini banyak dimanjakan dengan sejumlah event ultra cycling. Terbaru ada Race Around Java (RAJ). Event ini mengajak pesertanya bersepeda keliling Pulau Jawa dengan jarak 3.000 km.

Event yang didukung Mainsepeda sebagai media partner ini digelar mulai 6 Juli dengan cut off time (COT) 14 hari 18 jam atau akan berakhir pada 20 Juli 2024. Selama event, Anda bisa mengikuti update pemberitaan di Mainsepeda App.

"Mencari sesuatu dan pencapaian yang baru untuk cyclist ultra di Indonesia. Bisa jadi benchmark juga karena di luar negeri eventnya bisa 4.000 km bahkan lebih," ujar founder RAJ, Muhammad Dzaki Wardana. 

Dzaki melakukan tes rute untuk event RAJ. 

RAJ akan memulai start dari Jakarta dan memulai perjalanan ke arah Banten dan menyisir di pantai barat Jawa hingga ke kawasan Pantai Tanjung Lesung.

Setelahnya para peserta akan mengarah ke timur dengan menyisir pantai selatan Jawa. Melewati Pangandaran, Jogjakarta, Tulunggagung hingga sisi paling timur di Banyuwangi. 

Sesampainya di Banyuwangi, rute akan kembali ke arah Barat dengan melintasi jalur lintas tengah jawa. Rute akan kembali melewati Malang dan menuju ke Solo, Purbalingga, Tasikmalaya, Bandung dan akhirnya finis di Jakarta. 

"Memang menghindari jalur pantai utara karena tidak kondusif ya. Jadi akan melewati jalur tengah sehingga elevation gain berada di kisaran 30.000 meter atau 10 persen dari total jarak," imbuh Dzaki yang juga cyclist spesialis ultra. 

Gambaran rute RAJ yang akan melewati jarak 3.000 km melintasi ujung barat hingga timur Pulau Jawa.

Terdapat tiga titik check point (CP) yang disediakan. Mulai dari Pangandaran, Kepanjen (Malang), hingga Solo. Di setiap CP, pihak penyelenggara akan menyediakan berbagai fasilitas pendukung seperti tempat beristirahat dan makanan.

Seperti event ultra cycling pada umumnya, RAJ merupakan balapan mandiri dan unsupported. Per hari ini total terdapat 45 cyclist yang akan ikut ambil bagian. Beberapa nama tenar diantaranya ialah cyclist serta konten kreator Efin Fanani dan jebolan Paris-Brest-Paris 2023, Susilo Baskoro. 

RAJ sendiri memiliki tiga kategori yang akan diberlakukan. Solo (Lone Wolf), Berpasangan (Pair), dan Team Relay 2 pembalap atau 4 pembalap. (Mainsepeda).(*)


COMMENTS