Tour de France 2024 segera berlangsung (29 Juni-21 Juli). Main story (cerita utama) lomba paling bergengsi ini mungkin adalah battle antara dua superteam, UAE Team Emirates versus Visma-Lease a Bike. Spesifiknya, duel dua superstar muda Tadej Pogacar melawan Jonas Vingegaard.

Namun, ada satu penantang senior yang bisa memberi cerita indah di akhir lomba tersebut. Dia adalah Primoz Roglic, pembalap 34 tahun yang sekarang jadi andalan utama Bora-Hansgrohe (segera ganti jadi Red Bull-Bora-Hansgrohe).

Tahun ini mungkin adalah kesempatan terakhir Roglic mematahkan kutukannya di "Le Tour". Dia sudah tiga kali menang Vuelta a Espana. Dia sudah pernah menang Giro d'Italia. Hanya Tour de France satu-satunya grand tour yang sering membuatnya patah hati.

Nyaris menang pada 2020, dia harus sakit hati dikalahkan Pogacar menjelang akhir. Kemudian dia harus gagal finis menyakitkan (dan cedera) pada 2021 dan 2022. Plus, dia kemudian tersisihkan oleh yang muda di Jumbo-Visma sehingga tidak berpartisipasi pada 2023.

BACA JUGA: Criterium du Dauphine 2024, Etape 8: Nyaris Dikudeta, Roglic Tetap Juara GC

Sekarang, dia adalah nomor satu di Bora-Hansgrohe. Sekarang, ada tim yang dirancang khusus untuk mendukungnya. Kalau dia mampu menang di Prancis tahun ini, maka dia akan menjadi pembalap tertua kedua dalam sejarah yang meraih kemenangan di situ. Sekaligus melengkapi koleksi jawara grand tour-nya.

Persiapan Roglic awal tahun ini bisa dibilang bikin degdegan. Di awal tahun, dia butuh waktu membiasakan diri di tim baru, bekerja sama dengan pasukan pendukung baru. Tampil kurang apik di Paris-Nice, kemudian gagal finis di Itzulia-Basque Country karena kecelakaan seram yang mencederai banyak bintang.

Perasaan lebih mantap baru muncul di Criterium du Dauphine, yang disebut-sebut sebagai ajang pemanasan utama Le Tour. Dia berhasil meraih kemenangan overall (general classification), memenangi dua etape gunung, dan menunjukkan kalau pasukan pendukungnya juga solid. Khususnya Aleksandr Vlasov.

Usai lomba itu, Vlasov pun berproklamasi: "Primoz bisa menang Tour de France".

BACA JUGA: Vingegaard dan Van Aert Turun, Visma-Lease a Bike Full Team di Tour de France dengan Jersey Baru

Di Dauphine, Roglic menunjukkan kalau dia minimal bisa mengatasi ancaman bintang muda Remco Evenepoel (Soudal-QuickStep). Di sisi lain, Jonas Vingegaard juga masih dipertanyakan kondisinya setelah cedera cukup parah di awal musim.

Tadej Pogacar mungkin yang terlihat paling tajam. Sudah menang total 14 lomba musim ini, termasuk mendominasi Giro d'Italia. Yang jadi pertanyaan: Mampukah Pogacar mengulangi performa perkasa itu di Tour de France. Sudah lama tidak ada yang mampu memenangi Giro-Tour di tahun yang sama. Terakhir adalah Mario Pantani pada 1998.

Kalau Pogacar mampu, dia menempatkan diri sebagai salah satu terbaik dalam sejarah. Dan itu akan jadi cerita luar biasa.

Tapi, kalau Primoz Roglic mampu membuang kutukannya di Tour de France dan meraih kemenangan, itu juga akan jadi cerita luar biasa. Dan di usia mendekati 35 tahun, ini mungkin adalah kesempatan terakhirnya. (mainsepeda)

Populer

Kolom Sehat: Pendaftaran TGX 2024 Dibuka
Cyclist Favorit: Rekor Aryanto Nugroho 8 Tahun Tanpa Absen Berolahraga
Pogi Pamer Jersey Pelangi di Italia
Kolom Sehat: E-Bike dan Sepeda Listrik
Lachlan Morton Pecahkan Rekor Gila!
Kediri Dholo KOM 2024: Kisah di Balik Simpang Lima Gumul
Cyclist Muda Muriel Furrer Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Fatal
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
Pakai RD Berkopling supaya Rantai Tidak Lompat-Lompat
Tour de France, Para Unggulan Lega Menuju Pegunungan