TRP terkenal sebagai produsen rem performance. Classified belakangan menggebrak dengan internal hub yang diposisikan sebagai pengganti front derailleur (FD). Kini, keduanya berkolaborasi merilis grupset Vistar//Powershift. Yaitu grupset berkonfigurasi 1x16 untuk road dan 1x15 untuk gravel.
Kombinasi ini sangat unik. TRP memproduksi shifter lever, rem hidrolik, crankset, dan rear derailleur (RD). Sistemnya elektronik dan wireless, dengan baterai RD yang bisa dilepas ala SRAM. Sproket (cassette) tetap 12-speed, dipadu dengan hub Classified yang bisa membantu "menambah" gir menjadi 16 atau 15 tersebut secara sequential.
Maksudnya, walau hanya ada 12 gigi pada sproket, ketika menekan tombol di lever, Anda seolah memiliki 16 atau 15 gigi secara berurutan. Sistem Classified yang secara otomatis seolah menambah empat atau tiga "gir".
Bagi TRP, kolaborasi ini menunjukkan niatan serius mereka terjun di arena grupset. Setelah sebelumnya memproduksi grupset untuk MTB.
"Kami bangga bisa bekerja bersama Classified memproduksi grupset elektronik drop bar pertama kami untuk road dan gravel", kata Leo Chen, CEO TRP. "Kedua perusahaan sama-sama berambisi untuk menggoyang pasar dengan teknologi baru yang inovatif. Dengan Vistar//Powershift, kami telah menghasilkan grupset unik. Memberikan performa setara 2x dengan segala keunggulan sistem 1x", tambahnya.
Belakangan, pemakaian sistem 1x (single chainring) memang semakin populer. Bukan hanya di arena gravel, tapi juga di road normal. Berkurangnya komponen FD bukan sekadar mengurangi jumlah komponen yang berpotensi bermasalah, juga disebut sedikit membantu secara aerodinamika.
Mathias Plouvier, CEO Classified, mengungkapkan kalau pihaknya sudah dua tahun mengembangkan grupset ini bersama TRP. "Kami senang bisa menampilkannya untuk kali pertama", tandasnya.
Masih belum jelas, berapa harga grupset ini kelak. Namun, keduanya menyatakan bahwa produk ini sudah akan siap dipasarkan di penghujung 2024 nanti.(mainsepeda)