Muriel Furrer dinyatakan meninggal dunia usai mengalami kecelakaan Kejuaraan Dunia UCI road race women junior di Zurich pada Jumat, 27 September 2024. Ia tutup usia di umur 18 tahun. 

Pembalap Swiss mengalami cedera yang serius di bagian kepalanya. Ia lantas sempat dievakuasi menggunakan helikopter untuk dibawa ke Rumah Sakit Universitas Zurich. Namun, usaha pengobatannya tak berjalan baik. 

Meninggalnya Furrer disampaikan langsung oleh pihak federasi balap sepeda dunia UCI bersama panitia lokal, Zurich World. 

“Dengan penuh bela sungkawa, Union Cycliste Internationale (UCI) dan Panitia Penyelenggara Kejuaraan Dunia Balap Sepeda Jalan Raya dan Para-balap UCI 2024 di Zurich hari ini mengetahui berita sedih tentang meninggalnya pesepeda muda Swiss, Muriel Furrer,” tulis pernyataan resmi dari UCI.  

Baca Juga: Kolom Sehat: E-Bike dan Sepeda Listrik

"Pembalap berusia 18 tahun itu terjatuh keras pada Kamis, 26 September, saat lomba balap sepeda women junior, dan mengalami cedera kepala serius sebelum diterbangkan ke rumah sakit dengan helikopter dalam kondisi yang sangat kritis. Muriel Furrer meninggal dunia hari ini di Rumah Sakit Universitas Zurich", tulis UCI lebih lanjut. 

Meskipun kondisi Furrel digambarkan sangat kritis, UCI tetap melanjutkan jadwal balapan Kejuaraan Dunia yang lain. Yakni di nomor road race men U-23. UCI menyebut keputusan tersebut sudah diketahui dan disetujui pihak keluarga Furrel. 

Sebelum kabar meninggalnya Furrer, UCI menyatakan bahwa masih belum ada fakta yang jelas mengenai kecelakaan yang terjadi. Mereka menambahkan bahwa penyelidikan pihak berwajib pun masih berlangsung. 

Baca Juga: Preview Kejuaraan Dunia 2024: Pogacar Kejar Triple Crown

Berasal dari Egg di wilayah Zurich, Furrer adalah cyclist serba bisa. Ia adalah pembalap road race, cyclocross, dan sepeda gunung yang sangat menjanjikan. 

Tiga bulan sebelum turun dalam kejuaraan dunia, Furrer meraih prestasi terbaiknya. Runner up di kejuaraan nasional Swiss di nomor road race dan Individual Time Trial (ITT) sekaligus. 

Ia juga merupakan bagian dari tim sepeda gunung Swiss yang memenangkan medali perunggu di Kejuaraan Eropa di Rumania pada bulan Mei. Furrer merupakan seorang siswa di United School of Sports di Zurich yang sangat berbakat. 

"Hati kami hancur, kami tidak bisa berkata apa-apa. Dengan berat hati dan kesedihan yang tak terhingga, kami harus mengucapkan selamat tinggal kepada Muriel Furrer hari ini. Kami kehilangan seorang perempuan muda yang hangat dan luar biasa yang selalu tersenyum," tulis pernyataan dari Federasi Balap Sepeda Swiss. (Mainsepeda) 

Foto: UCI

Populer

Kapolri Berharap Ayu Meraih Prestasi Lebih Tinggi
Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Warseno BRCC Raih KOM Karismatik Cycling Community di Madiun
Tips Memilih Komponen agar Sepeda Tampil Elegan
Kesalahan Cyclist Pemula: Duduk Mengangkang, Celana Dalam, atau...
Lapindo Loop, Rute Seru untuk Gravel Bike di Sidoarjo
Total Jarak Jadi 95 Km, COT Pukul 13.15 dan 13.30
Turun di 1.500 km East Java Journey 2024, Bembenx Target Finis Kurang dari 100 Jam
1500 EJJ 2024 Update – Hour 31: Semua Peserta Tersisa Diprediksi Capai CP 1 Under COT
600 EJJ 2024 Update Hour 30: Sampai Magetan, Kelompok 600 Terdepan Ketemu Cyclist 1500