Rabu 27 November 2024 secara serentak dilakukan pemilihan kepala daerah di seantero penjuru Indonesia. Di Surabaya yang dipilih Gubernur dan Wali Kota. Begitu juga di daerah lain ya.
Masa kampanye sudah dilewati, masa tenang juga sudah. 27 november kemarin hari H Pilkada-nya. Untuk meningkatkan peran serta pemilih, maka hari itu diliburkan. Dipilih hari Rabu agar mengecilkan kemungkinan orang-orang menggunakannya menjadi Harpitnas. Alias hari kecepit nasional, menambah libur karena diapit oleh dua hari libur.
Nah karena libur, maka untuk sepeda ini seperti hari bonus sepedaan. Jarang-jarang ada hari libur tambahan juga kan? Para pembca yang sebagian besar pesepeda pada ke mana?
Easy ride?
Long ride?
Atau no ride day?
Bagi saya dengan terpaksa saya memilih no ride day. Walaupun malam sebelunya sudah janjian bersepeda kenyang, yaitu sepedaan nggak jauh dari warung. Tapi ternyata alam memutuskan lain. Hujan dimulai sejak sekitar jam 4 pagi. Membuat pagi yang dingin semakin dingin. Apalagi terkena air di pagi hari ketika badan masih belum “panas” juga nggak enak.
Segudang alasan bersliweran di kepala. Intinya karena hujan nggak usah sepedaan saja. Setelah menanyakan niat beberapa teman, mereka secara terpisah menjawab kompak tidak bersepeda.
Ada yang malas karena jelas hujan. Ada yang enggan kena air comberan dan mencuci sepeda kalau basah. Ada yang ranjangnya posesip. Macam-macam alasannya. Intinya libur bonus dari negara kali ini tidak dimanfaatkan utnuk bersepeda.
Nah karena ini maka saya ke TPS juga tidak siang-siang. Biasanya di Pilkada sebelumnya saya ke TPS setelah bersepeda. Jadi pas ke TPS matahari sudah tinggi.
Saat tulisan ini ditulis kemungkinan besar hasil final belum disahkan. Tapi hasil quick count sudah bisa dilihat di situs-situs berita.
Apakah calon yang Anda dukung menang sesuai harapan? Apakah calon Anda nggak menang dan Anda kecewa?
Protes dan saling memojokkan juga pasti terjadi di sana-sini, maklum semua pasti ingin menang. Apalagi bila sebelumnya sudah percaya diri suaranya banyak.
Apapun hasilnya, kita sebagai rakyat kudu mendukung yang menang. Mendoakan agar roda pemerintahan bisa berjalan dengan baik, siapapun pemimpinnya.
Semoga izin event bisa mudah diurus hingga event sepeda makin menjamur. Sekian.(Johnny Ray)