Musim balap WorldTour 2019 resmi dimulai di Australia. Down Under Criterium, even pendahulu Tour Down Under, Minggu ini (13/1) berlangsung di tengah kota Adelaide. Hasilnya pun memuaskan penggemar balap sepeda Negeri Kanguru.

Caleb Ewan, bintang muda yang baru saja pindah ke tim Belgia Lotto-Soudal, sukses meraih kemenangan. Dia menang adu sprint atas Peter Sagan, juara dunia tiga kali yang membela Bora-Hansgrohe.

Down Under Criterium ini memang bukan bagian langsung dari Tour Down Under. Tapi persaingannya selalu seru. Panjang lomba adalah 51 km, yaitu satu jam plus satu lap mengelilingi taman kota di Adelaide. Biasanya, dia yang berjaya di criterium ini berlanjut menjadi pemenang etape sprint di Tour Down Under.

Bagi Ewan, 24, ini adalah sukses ketiganya di criterium ini. Tapi, kemenangan yang ketiga ini adalah sebuah pembuktian. Selama ini, dia selalu berada di tempat yang nyaman, bersama tim asal Australia, Mitchelton-Scott. Sekarang, bersama tim Belgia, dia menunjukkan bahwa kemampuan sprint-nya benar-benar nyata.

Ewan dan Sagan selalu mampu berada di barisan depan lomba, terhindar dari masalah-masalah. Khususnya di lap terakhir, di kilometer terakhir, saat sejumlah pembalap terjatuh. Termasuk di antaranya sprinter unggulan lain: Elia Viviani (Deceuninck-QuickStep).

Praktis, hanya segelintir pembalap tersisa di depan. Robert Kluge, rekan setim Ewan, mampu mengantarkannya dengan aman. Ewan pun melejit ke garis finis. Peter Sagan, pemenang criterium ini tahun lalu, tak mampu mengejar.

Alex Edmondson (Mitchelton-Scott), finis di urutan ketiga.

Menurut Ewan, kemenangan ini sangatlah penting dalam menghadapi musim balap 2019. “Saya sangat happy dengan form saya, dan saya tak mungkin meminta awal yang lebih baik. Ini adalah kali pertama saya turun dengan full team seperti ini. Mengawalinya dengan kemenangan memberi feeling baik,” tutur Ewan.

Dengan sukses ini, tambah Ewan, rasa percaya diri tim bakal meningkat. “Mereka telah bekerja dengan sempurna, padahal ini kali pertama kami menerapkan lead out (kereta sprint, Red) dalam lomba. Rasanya menyenangkan sekali,” pungkasnya.

Setelah criterium ini, para pembalap dapat kesempatan istirahat sehari. Etape pertama Tour Down Under akan berlangsung Selasa, 15 Januari. Lomba pembuka WorldTour 2019 itu akan berlangsung enam etape, hingga 20 Januari mendatang. (mainsepeda)

Down Under Criterium 2019 (Sepuluh Besar)

1. Caleb Ewan (Australia), Lotto-Soudal 1 jam 3 menit 59 detik

2. Peter Sagan (Slovakia), Bora-Hansgrohe

3. Alex Edmondson (Australia), Mitchelton-Scott

4. Roger Kluge (Jerman), Lotto-Soudal

5. Daniel Oss (Italia), Bora-Hansgrohe

6. Owain Doull (Inggris), Team Sky

7. Luke Rowe (Inggris), Team Sky

8. Luis Leon Sanchez (Spanyol), Astana

9. Marco Haller (Austria), Katusha-Alpecin

10. Francisco Ventoso (Spanyol), CCC Team

Foto : Tim De Waele

Populer

Pendaftaran Mulai Besok, EJJ 2025 Menawarkan Spot Baru 
Ladies Baja CC, Diracuni Bapak-Bapak Baja CC
Super Magnesium; Material Pesaing Karbon?
Kado Pensiun Cavendish: Menang di Singapore Criterium
Tips Setting Rantai Hub Gear dan Lepas Roda Belakang Brompton
Sold Out, Ini Cara Dapatkan Slot Bromo KOM Lewat Jalur Bundling, Kuota Terbatas!
Kolom Sehat: Mengapa Harus Custom Bike
Shimano CUES, Ekosistem Baru Pengganti Grupset di Bawah 105
Hattrick! Abdul Soleh Juara Men Elite Mainsepeda Trilogy 2024
Aluminium Siap Kembali Melawan Karbon