ULTRA CYCLING
by 14 September 2024
Pesepeda ultra asal Alaska, Amerika Serikat mencatatkan rekor dunia. Lael Wilcox menjadi perempuan tercepat bersepeda mengelilingi dunia. Ia “hanya” perlu 108 hari 12 jam 12 menit bersepeda sejauh 29.169 Km!
by 06 September 2024
Jadi pilih "Cepek Dulu Dong!" dari pada keadaan saya bertambah buruk. Audax Cepek adalah pilihan terbaik.
by 03 September 2024
Lachlan Morton belum sepenuhnya puas pasca memenangi Unbound Gravel 2024 pada awal Juni lalu. Ia menuntaskan rute brutal sepanjang 320 Km hanya dalam waktu 9 jam 11 menit dan 47 detik. Tapi saat ini, ia punya ambisi yang lebih besar lagi. Pada hari Kamis, 5 September 2024, pembalap EF Education-Easypost ini berencana memulai petualangan mengelilingi Australia.
by 30 August 2024
Janu Joni dikenal sebagai cyclist yang nyambi sebagai pembuat konten. Pelanggannya di YouTube lebih dari 12 ribu. Tapi tahukah bahwa Janu Joni itu cuma nama panggung? Nama aslinya Yanuar Dwi Cahyanto. Janu bercerita awalnya mendapatkan julukan tersebut ketika masih bersekolah
by 28 August 2024
Rasa penasaran terhadap event ultra-cycling Bentang Jawa 2024 bisa terobati melalui video Youtube milik Yanuar Dwi Cahyanto. Tapi nama tenarnya ialah Janu Joni. Cyclist asal Solo ini mengkolase momen-momen dirinya selama mengikuti event bersepeda sejauh 1.500 Km ini.
by 22 August 2024
Gelaran Bentang Jawa 2024 telah berakhir. Ditandai dengan berlalunya batas waktu terakhir pada Sabtu pekan lalu, tepatnya pukul 17.30 WIB. Berbagai cerita menarik masih menjadi pembahasan hangat di kalangan pecinta balap sepeda. Inilah yang membuat Bentang Jawa 2024 berkesan.
by 15 August 2024
Mufti Fadilah Salma dan John Boemihardjo melengkapi posisi lima besar Bentang Jawa 2024. Keduanya finis di Banyuwangi pada Kamis sore, 15 Agustus 2024. Mufti tiba di titik finis lebih dahulu. Tepatnya pukul 14.30 WIB. Sedangkan, John tiba 20 menit setelahnya.
by 14 August 2024
Yusuf Kibar kian berkibar. Ia memastikan diri sebagai finisher pertama Bentang Jawa 2024. Ia menyelesaikan balapan di Banyuwangi tepat pukul 15.00 WIB pada Rabu, 14 Agustus 2024. Atau hanya butuh 3 hari 9 jam 30 menit untuk merampungkan rute sepanjang 1.500 Km. 
by 11 August 2024
Event ultra-cycling Bentang Jawa 2024 resmi dimulai pada Minggu, 11 Agustus 2024. Berlokasi di Carita Banten, balapan dimulai pada pukul 05.30 WIB.  Tercatat tahun ini terdapat 162 cyclist yang akan ikut meramaikan event yang akan menyusuri Pulau Jawa ini.  
by 06 August 2024
Bambang Anggoro Jati mencatatkan namanya sebagai cyclist Indonesia yang sukses menuntaskan event ultra-cycling The Transcontinental Race ke-10 pada Selasa, 6 Agustus 2024. Ia menyusuri jarak sejauh 4.000 Km membelah benua Eropa. Dari Roubaix di Prancis menuju ke Tenggara ke arah Istambul, Turki.