Masih dari Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Setelah mengikuti kereta ekspres Rinjani CC, kali ini Azrul Ananda menjajal Bengkaung Climb. Salah satu tanjakan yang terletak di Kabupaten Lombok Barat. Ditemani Francesco Bruno 'Cecco' dan Velo Girls. Velo Girls adalah komunitas sepeda yang gemar melakukan bakti sosial. Digagas oleh Widi Bruno, istri Cecco bersama sejumlah rekan. Ikuti keseruan nanjak di Bengkaung hanya di Podcast Mainsepeda. Tayang Rabu, 12 Oktober 2022 pukul 16.00 WIB di kanal YouTube Mainsepeda.